Cristiano Ronaldo Unggah Hari Keputusan dengan Mobil Mewah Mengundang Tanda Tanya Penggemar
CRISTIANO Ronaldo mengunggah "Decision Day" atau Hari Keputusan ke dua akun dengan pengikut paling banyak: Instagram dan Twitter.
"Decision Day" Ronaldo disertai foto dengan mobil mewah.
Ia berfoto di samping kiri mobil, dengan mengenakan blaser dan celana pendek dengan warna biru yang senada.
Dalam tempo belasan jam, unggahan "Decision Day" mendapatkan 11.020.345 atau 11 juta likes.
Sedangkan di Twitter, unggahan ini mendapatkan 8.000 likes.

Harian olahraga Marca terbitan Spanyol menyebut "Hari Keputusan" Cristiano Ronaldo sangat misterius.
Penyerang Juventus membuat penggemar bertanya-tanya setelah postingan itu.
Paling tidak 300 juta pengikut di Instagram dibuat harus menebak-nebak posisi CR7 pada musim panas ini, setelah masa depannya di Juventus masih harus dikonfirmasi.
Pemain asal Portugal itu selesai sebagai pencetak gol terbanyak di Euro 2020.
Ia meninggalkan pertanyaan mendasar tentang masa depannya untuk sebagian besar musim panas.
Dalam situasi yang tidak jelas, ia membagikan foto dirinya dan salah satu mobilnya dengan keterangan "Hari Keputusan".
0 Response to "Cristiano Ronaldo Unggah Hari Keputusan dengan Mobil Mewah Mengundang Tanda Tanya Penggemar"
Post a Comment