Tak Mau Gatal-gatal Shandy Aulia Minta Air Kolam Renang Diganti Air Galon Boy William Nyebelin
TRIBUNSUMSEL.COM -- Boy William membongkar prilaku mengejutkan Shandy Aulia saat syuting bareng.
Adapun sang artis sempat meminta air kolam renang diganti hingga menyebabkan break syuting 4 jam.
Air yang diganti pun bukan sembarang air melaikankan air galon mineral yang mengisi kolam secara penuh.
Kilas balik tersebut diungkap Boy William ketika Shandy Aulia muncul sebagai bintang tamunya di konten youtube, Jumat (6/8/2021).
"Kita lagi syuting, ada adegan guys, harus masuk ke dalam kolam, (terus) kita break syuting 4 jam kita ga ada yang syuting gara-gara lu minta air kolam minta dipompa keluar terus diisi pake air galon," ucap Boy sembari tertawa.
Menanggapi ini, Shandy Aulia langsung mengklarifikasi. Pemeran Eiffel Im In Love itu membeberkan alasannya.
Bukan tanpa sebab, menurut Shandy, air kolam renangnya kala itu sangatlah tak terawat dan keruh.
"Itu gua inget itu ada ceritanya. Jadi itu kita syuting kan kalo gasalah, (film) Rumah Gurita deh, nah adegannya itu gue sama lo, itu syuting di rumah tua, bener kan Boy.
Nah gua udah bilang, ini tuh lagi musim hujan dan airnya kotor banget dan kolam renangnya tuh bener-bener ga dirawat sama sekali," ungkap Shandy Aulia.

Kendati demikian, ibu satu anak ini mengelak apabila memintanya untuk diganti dengan air galon.
0 Response to "Tak Mau Gatal-gatal Shandy Aulia Minta Air Kolam Renang Diganti Air Galon Boy William Nyebelin"
Post a Comment