Terpapar Virus Monkey B Langka Seorang Pria di China Meningga Dunia

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Terinfeksi virus Monkey B langka seorang Pria berusia 53 tahun, yang berprofesi sebagai dokter hewan meninggal dunia.
Dia menjadi orang ke-22 di dunia yang meninggal dunia akibat virus langka itu. Demikian laporan Mirror.
Ia terpapar virus Monkey B setelah membedah dua kera yang mati pada awal Maret lalu.
Ia mulai menunjukkan gejala mual dan muntah sebulan kemudian.
Setelah itu, ia mengalami demam dengan "gejala neurologis" seperti kesemutan, menurut The Sun.
Pria tersebut jatuh sakit selama berminggu-minggu sebelum akhirnya meninggal pada bulan Mei.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China mengatakan pria itu sempat mengunjungi dokter di beberapa rumah sakit tetapi akhirnya meninggal pada 27 Mei.
Pria itu bekerja di sebuah institut khusus pembiakan primata dan penelitian eksperimental di Beijing.
Virus Monkey-B, juga dikenal sebagai virus herpes B, ditularkan melalui kontak langsung dan pertukaran cairan tubuh antar monyet.
Virus ini tidak berbahaya bagi primata tetapi membunuh antara 70 dan 80 persen manusia yang terinfeksi.
0 Response to "Terpapar Virus Monkey B Langka Seorang Pria di China Meningga Dunia"
Post a Comment